Mengatasi Pleci Membisu “Mogok Bunyi” hanya dengan ini !!!!

Mengatasi Pleci Membisu “Mogok Bunyi” hanya dengan ini !!!!
Mengatasi Pleci Membisu “Mogok Bunyi” hanya dengan ini !!!!


Lagi heboh kebangkitan kelas pleci dan banyak kontes yang menggelar kelas pleci dengan hadiah yang besar dan menarik tapi pleci milik anda malah membisu dirumah, duh-udah gak usah ya punya pleci yang hanya dijadikan hiasan rumah saja sementara kawan mereka bersaing di lapangan kontes. Gondok sudah pasti jika pleci anda mogok bunyi, saat rekan anda berbahagia menikmati kelincahan dan kicauan pleci milik mereka dan anda hanya bisa menonton di pinggir lapangan sambil galau memikirkan pleci anda yang berada di rumah belum mau bersuara. Kondisi seperti ini memang membuat dilema tapi tenang apapun masalahnya tentu akan ada jalan keluarnya.

Banyaknya pertanyaan tentang kenapa burung dirumah tidak mau bunyi sudah sering kicaumania tanyakan pada saya baik di lapangan kontes maupun dikirim langsung via email. Kadang saya suka geram menghadapi pertanyaan ini, perlu anda pastikan bahwa burung yang bisa gacor adalah burung yang sehat secara fisik dan juga mental. Jika burung anda tidak bunyi dan hanya diam saja dipojokan sangkar sambil lemas itu tandanya sakit atau stress, maka dari itu tangani dulu penyakitnya. Untuk menjaga supaya burung anda tidak mudah sakit, lemah, letih, lesu, lelah, letoy maka gunakan vitamin harian burung Madu,  madu ini sudah jelas manfaat untuk burung maupun untuk manusia ini sudah saya share di artikel Terapi Burung dengan Madu!!! Dasyat
Baiklah marah-marahnya sudah cukup hehe, sekarang giliran saya membagikan tips yang terbaik untuk mengatasi pleci anda yang membisu seribu bahasa :
  1. Jika pleci anda merupakan hasil tangkapan hutan maka jangan panik jika belum bisa bunyi karena masih beradaptasi dengan lingkungan dan sangkar. Pleci tangkapan hutan akan membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk bisa mengeluarkan performa terbaiknya jadi anda harus sabar. Tapi jika anda sudah greget ingin membawa amunisi baru anda ke lapangan kontes maka segera gunakan EBOD JOSS penggacor burung yang akan merangsang burung anda untuk mengeluarkan suaranya.
  2. Jemur pleci anda 1 hingga 2 jam di waktu pagi antara pukul 7-9 pagi.
  3. Saat dijemur sediakan air yang cukup untuk pleci anda bisa mandi sendiri.
  4. Berikan kroto setiap hari ½ sendok teh. Jangan terlalu banyak memberikan kroto karena jika terlalu banyak burung anda akan mudah birahi dan bulunya kusam.
  5. Carikan rekan pleci yang lain untuk merangsang berkicau, dekatkan sangkarnya agar mereka bisa saling mengenal dan pleci anda merasa ada teman. Jika pleci anda sebelumnya tidak berkicau bisa juga penyebab utamanya adalah kesepian karena biasanya dihabitatnya banyak kawan sedangkan pas ditangkap oleh anda hanya terisolasi di dalam sangkar. Percayalah pleci membutuhkan sosialisasi.
  6. Ganti ari minum setiap hari dan berikan voer yang berkualitas.
  7. Agar pleci anda lebih rajin berkicau jika sudah berkicau sebelumnya maka gunakan tehnik pengembunan. Kerodong pleci anda dari malam hari, gantungkan di ruang yang cukup luas ketika pagi menjelang sekitar pukul 05.00 buka kerodongnya dan biarkan pleci anda menikmati udara pagi dan matahari yang terbit. Suasana seperti ini akan merangsang pleci anda untuk berkicau.
Ketika anda melakukan proses pengembunan maka anda bisa pergi untuk berolahraga supaya segar dan sehat. Bukan hanya pleci yang perlu tubuh yang sehat, anda juga memerlukannya agar bisa membawa pleci anda kelapangan kontes. Jaga selalu kondisi kesehatan anda dan juga burung-burung kesayangan anda. (Wulan Susanti A/33)


Baca Juga Ini!!!
 Ciri-ciri Lobe Bird sakit, Belum Banyak Kicau Mania Yang Tahu

Kaya Dari Usaha Baru Breading Love Bird

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KENARI PILEK DAN CARA MENGOBATINYA

Tips Jitu Mengawinkan Kenari!!! Waktu dan Moment Tepat

4 Cara Jitu Supaya Burung Kenari Cepat Ngeroll/Gacor